Pemkot Blitar Akan Renovasi Puskesmas Sukorejo

Administrator 15 May 2023 84x Share
img-berita

Kota Blitar - Pemerintah Kota Blitar menaruh perhatian lebih terhadap kondisi Puskesmas Sukorejo yang berada di Jl. Cemara, Kelurahan Karangsari. Kepala Dinas Kesehatan Kota Blitar, Dharma Setiyawan menyampaikan, rencananya gedung pelayanan di Puskesmas Sukorejo itu akan direhab tahun ini.

Dharma mengatakan renovasi gedung Puskesmas Sukorejo dilakukan karena gedung yang saat ini ada dinilai kurang representative. Sehingga ada beberapa layanan kesehatan yang belum bisa dihadirkan, seperti Pelayanan Obstetri Neonatal Emergensi Dasar (PONED) untuk ibu hamil yang ingin melahirkan secara normal. Mengingat, dari tiga puskesmas yang ada hanya Puskesmas Sukorejo yang belum bisa melayani ibu melahirkan.

Untuk itu renovasi gedung Puskesmas Sukorejo ini, nantinya juga akan diikuti dengan pengembangan beberapa layanan kesehatan. Termasuk ruang Unit Gawat Darurat (UGD). Dharma menyebut area Puskesmas Sukorejo nantinya akan diperluas ke arah utara dan timur dengan menyediakan gedung dua lantai. Selain itu juga akan dilengkapi denga  Ruang Terbuka Hijau (RTH), area parkir dan ipal komunal disebelah selatan.

"Kita melihat gedung yang ada saat ini kan kurang representatif, aksesnya sulit, dan Puskesmas Sukorejo juga belum memiliki PONED. Sehingga renovasi ini dinilai sangat perlu," kata Dharma.

Lebih lanjut, Dharma menyebut saat ini rencana renovasi gedung Puskesmas Sukorejo masuk dalam tahap konsultasi perencana, untuk kemudian dilanjutkan dengan lelang penyedia. Adapun anggaran yang dimanfaatkan bersumber dari DBHCHT sebesar Rp. 7 milliar. (Kir)

Sumber : blitarkota.go.id

Berita Populer

Dua Pendonor Darah Kota Blitar Terima Pen..

by Administrator | 23 Feb 2021

Calon Jamaah Haji Dipastikan Mendapat Vak..

by Administrator | 23 Feb 2021

Pengangkatan Belasan PTT Pegawai Puskesma..

by Administrator | 23 Feb 2021

Apotek Wajib Memiliki Apoteker Sebagai Pe..

by Administrator | 23 Feb 2021

Penderita AIDS Meninggal Dunia Dipastikan..

by Administrator | 23 Feb 2021

Stock Vaksin Melimpah, Layanan Vaksinasi ..

by Administrator | 04 Jul 2023