Dinkes Terus Lakukan Pantauan Para Pegawai Negeri Yang Terinfeksi Virus HIV

Administrator 23 Feb 2021 55x Share
img-berita
BLITAR - Setelah diketahui positif terinfeksi HIV empat orang PNS terus dilakukan pemantauan dan screening oleh Dinkes kota Blitar. Bersama dengan Komisi Penanggulangan AIDS kota Blitar lakukan antisipasi penularan virus itu agar tidak menyebar.
Dissie L. Arlini Kepala Seksi Pencegahan Pengamatan dan Pemberantasan Penyakit Bidang P2PL Dinas Kesehatan kota Blitar pada Selasa (14/06), mengatakan bahwa dari data yang dimiliki pihaknya memang keempat PNS itu dinyatakan positif terinfeksi HIV dari hasil Voluntery Counseling and Testing (VCT) karena diduga disebabkan oleh gaya hidup yang salah dengan bergonta ganti pasangan dan menggunakan jasa wanita tuna susila tanpa disertai pengaman. Selain itu dari hasil observasi dan perawatan yang terus dilakukan diketahui para pengidap HIV itu masih termasuk dalam stadium awal sehingga mereka masih bisa ditangani dengan rutin mengkonsumsi anti retro viral untuk menghambat pertumbuhan virus. Menurutnya, saat ini komisi penanggulan AIDS kota Blitar masih terus memantau perkembangan dari keempat PNS itu, sekaligus mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan karena para suspect itu merupakan abdi negara.
Dissie mengaku sudah berkoordinasi dengan pihak keluarga dan lingkungan sekitar untuk antisipasi penolakan serta penularan yang sering terjadi.(sar)

Berita Populer

Dua Pendonor Darah Kota Blitar Terima Pen..

by Administrator | 23 Feb 2021

Calon Jamaah Haji Dipastikan Mendapat Vak..

by Administrator | 23 Feb 2021

Stock Vaksin Melimpah, Layanan Vaksinasi ..

by Administrator | 04 Jul 2023

Penderita AIDS Meninggal Dunia Dipastikan..

by Administrator | 23 Feb 2021

Pengangkatan Belasan PTT Pegawai Puskesma..

by Administrator | 23 Feb 2021

Camat Sananwetan Terus Ingatkan Warganya ..

by Administrator | 18 Feb 2021