Dinkes Jadwalkan Razia Besar-Besaran Terhadap Makanan Olahan Beku

Administrator 23 Feb 2021 66x Share
img-berita
BLITAR - Maraknya penjualan produk makanan olahan beku yang tidak bersertifikat pada berbagai kios dan rumah makan di Kota Blitar memicu reaksi Dinas Kesehatan Kota Blitar untuk segera mengagendakan razia besar-besaran terhadap produk olahan beku dalam waktu dekat ini.
Harni Setyorini Kepala Bidang Pencegahan Pemberantasan Penyakit dan Penyehatan Lingkungan (P2PL) Dinas Kesehatan Kota Blitar pada Jumat (15/04), mengatakan bahwa saat survei lapangan secara random di beberapa toko dan tempat makan, pihaknya mendapati banyak penjual makanan olahan beku, seperti sosis, bakso ikan, bakso daging sapi, bakso udang, lumpia dan tempura di pinggir jalan yang diduga bahan pembuatannya diolah dari industri rumahan yang belum berijin dan dijual dengan kemasan polos. Sehingga makanan dengan ciri-ciri seperti itu diduga belum terjamin kesehatannya dan tidak cukup aman jika dikonsumsi masyarakat. Menurut Harni, pihaknya secara khusus berkoordinasi dengan YLKI Blitar dan instansi terkait seperti Disperindag Kota Blitar untuk menjadwalkan razia khusus di Bulan Mei 2016 mendatang pada seluruh agen makanan olahan beku yang tersebar di Kota Blitar. Dirinya menegaskan, jika sampai didapati warga yang menjual makanan beku tak berijin, pihaknya akan menyarankan untuk menghentikan sementara usahanya hingga terbit ijin dari Badan Pengawas Penyedia Obat dan Makanan.
Harni menambahkan khusus untuk produk makanan olahan beku, saat ini yang berhak mengeluarkan ijin hanya BP POM. Sedangkan untuk Dinkes hanya berhak melakukan pengawasan saja.(sar)

Berita Populer

Dua Pendonor Darah Kota Blitar Terima Pen..

by Administrator | 23 Feb 2021

Calon Jamaah Haji Dipastikan Mendapat Vak..

by Administrator | 23 Feb 2021

Stock Vaksin Melimpah, Layanan Vaksinasi ..

by Administrator | 04 Jul 2023

Penderita AIDS Meninggal Dunia Dipastikan..

by Administrator | 23 Feb 2021

Pengangkatan Belasan PTT Pegawai Puskesma..

by Administrator | 23 Feb 2021

Camat Sananwetan Terus Ingatkan Warganya ..

by Administrator | 18 Feb 2021